Friday, 28 January 2011

Pelajaran TIK Sekolah Dasar

          Mata Pelajaran TIK  dirasakan perlu diberikan untuk siswa sekolah dasar, seiring bidang informasi dan telekomunikasi yang mengalami revolusi khususnya untuk perangkat audiovisual, mobile phone dan komputer. Teknologi tersebut telah mengubah cara hidup masyarakat dan berpengaruh terhadap beberapa aspek kehidupan. Dalam kurikulum 2004 atau yang akrab disebut dengan KBK, mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi dipersiapkan untuk mengantisipasi dampak perkembangan teknologi khususnya bidang informasi dan komunikasi dalam kehidupan kita sehari-hari. Mata pelajaran ini perlu dikenalkan, dipraktekkan dan dikuasi oleh siswa sedini mungkin agar siswa memiliki bekal untuk menyesuaikan penerapan teknologi informasi dan komunikasi.
           Manusia secara berkelanjutan membutuhkan pemahaman dan pengalaman agar bisa memanfaatkan Teknologi Informasi dan Komunikasi secara optimal dalam menghadapi tantangan perkembangan zaman dan menyadari implikasinya bagi pribadi maupun masyarakat.
           Siswa yang telah mengikuti dan memahami serta mempraktekkan Teknologi Informasi dan Komunikasi akan memiliki kapasitas dan kepercayaan diri untuk memahami berbagai jenis Teknologi Informasi dan Komunikasi dan menggunakannya secara efektif. Selain itu siswa memahami dampak negatif, dan keterbatasan Teknologi Informasi dan Komunikasi, serta mampu memanfaatkan Teknologi Informasi dan Komunikasi untuk mendukung proses pembelajaran dan dalam kehidupan.
           SDN Tambakan 02 sebagai sekolah yang berada di daerah mempunyai kendala dalam hal penerapan mata pelajaran TIK untuk siswa, hali ini dikarenakan kurangnya fasilitas yang dimiliki seperti komputer yang hanya memiliki sedikit sekali sehingga tidak cukup untuk praktek persiswa, Namun demikian sejak awal Tahun 2011 ini SDN Tambakan 02 bekerja sama dengan UD Jaya Pratama selaku penyedia atau persewaan alat Presentasi Program TIK,  telah menyediakan laptop sejumlah 15 buah untuk praktek pelajaran TIK bagi siswa.

sumber : puskur.net
 
Free Host
Share